Cegah stunting, Perhatikan Ini Saat Pilih Susu untuk Anak

Pemilihan susu anak sangat penting untuk cegah stunting. Ini hal-hal yang perlu Anda perhatikan dalam memilih susu yang baik untuk pertumbuhan anak.

Jakarta | Perspektiftoday-Tidak ada yang lebih berharga dari keluarga tercinta yang hidup sehat dan bahagia. Menyambut Hari Keluarga Nasional, mari kita tingkatkan kebiasaan sehat dimulai dari asupan bergizi, khususnya susu anak untuk cegah stunting.

Faktanya, stunting masih banyak terjadi di Indonesia. Ketika mengalaminya, anak tumbuh dengan tinggi badan lebih pendek dari standar usianya. Hal ini disebabkan oleh kebutuhan gizinya tak terpenuhi dalam waktu lama.

Masalah stunting bukan hanya tinggi badan. Dalam jangka panjang, anak bisa mengalami penurunan fungsi kognitif dan kemampuan belajar, lebih mudah sakit, serta berisiko terkena berbagai penyakit di masa depan.

Oleh karena itu, penting untuk melakukan upaya cegah stunting sejak dini lewat makanan bergizi seimbang, salah satunya lengkapi dengan mengonsumsi susu.

Tidak perlu dipertanyakan lagi karena susu merupakan salah satu pelengkap nutrisi yang baik untuk pertumbuhan Si Kecil.1 dari 3 halaman


Cegah Stunting dengan Nutrisi pada Susu Anak

Berbagai nutrisi yang terkandung di dalam susu dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi buah hati Anda. Jadi, anak bisa terhindar dari gejala stunting.

Namun, jangan asal memilih dan memberikan susu anak. Perhatikan juga nutrisi yang terkandung di dalamnya.

Susu yang baik untuk pertumbuhan anak harus memiliki nutrisi-nutrisi sebagai berikut demi mencegah stunting:

1. DHA dan Kolin

DHA atau docosahexanoic acid merupakan asam lemak omega-3 yang berperan penting dalam perkembangan otak anak.

Kolin merupakan salah satu senyawa organik yang akan mendukung pertumbuhan fungsi sistem saraf anak.

2. Serat Pangan (Inulin)

Serat merupakan salah satu nutrisi yang sangat penting untuk kesehatan sistem pencernaan.

Dengan memberikan serat kepada anak, ia akan memiliki sistem pencernaan yang baik dan mampu menyerap seluruh nutrisi yang tersedia.

3. Vitamin dan Mineral

Vitamin dan mineral adalah dua jenis mikronutrien yang sangat penting untuk pertumbuhan anak.

Sebab, hampir semua jenis fungsi tubuh memerlukan satu atau beberapa jenis vitamin dan mineral dalam fungsi kerjanya.

4. Kalsium

Kalsium adalah salah satu mineral penyusun tulang. Oleh karena itu, penting untuk memberikan kalsium yang cukup untuk anak agar ia tumbuh dengan baik dan sesuai umur.

5. Asam Amino Esensial

Asam amino esensial tidak dapat diproduksi oleh tubuh. Jadi, nutrisi ini harus didapatkan dari makanan dan minuman.

Asam amino esensial sangat penting untuk mendukung tumbuh kembang buah hati agar optimal.

Pilihan Susu yang Tepat untuk Cegah Anak Stunting

Sebagai solusi untuk cegah stunting, pilihlah susu anak yang memiliki kandungan nutrisi berkualitas. Susu Bubuk Morinaga Chil*Go! dapat menjadi pilihan untuk mendukung tumbuh kembang anak sesuai tahapan usianya.

Susu Bubuk Morinaga Chil*Go! adalah susu bubuk kualitas Jepang yang enak bernutrisi. Tersedia Susu Morinaga Chil*Go! tersedia dalam 1+ dan 3+ dengan varian rasa Madu dan Vanila.

Dilengkapi kandungan Minyak Ikan, Omega-3 dan 6, Kolin, serta perpaduan Serat Pangan Inulin, Vitamin A, C, E, dan Zink.

Susu Bubuk Morinaga Chil*Go! juga mengandung 14 Vitamin dan 8 Mineral termasuk di dalamnya 9 Asam Amino Esensial, tinggi Kalsium dan Vitamin D sebagai pelengkap kebutuhan nutrisi harian anak.

Sekarang Anda tahu begitu pentingnya asupan gizi dan nutrisi untuk menghindari anak dari stunting. Berikan nutrisi berkualitas untuk tumbuh kembang anak sesuai tahapan usianya.

Yuk, cegah stunting dengan memilih susu anak yang tepat!

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *