
Jakarta | Perspektiftoday-Nama Poppy Karisma Lestya Rahayu di dunia maya pasti sudah tak asing lagi. Ia merupakan seorang selebgram muda pemilik akun @opyhandika yang diketahui begitu sukses dengan deretan bisnisnya, mulai dari produk kecantikan, kamar kos, laundry dan beberapa lainnya.
Kepada awak media, Poppy belum lama ini berbagi cerita mengenai kesibukkannya sekarang. Selain mengelola bisnis, Ia diketahui juga aktif sebagai influencer di sosial media Instagram. Sebagai catatan, Poppy sudah menyandang status sebagai seorang selebgram sejak sekira tahun 2017 silam.
“Aku di Instagram dari tahun 2017, kontennya itu bahas soal kecantikan, terus share motivasi sama bahas bisnis,” ujar Poppy kepada awak media.
Setelah sukes menggaet banyak followers, Poppy pun mengembangkan sayapnya ke dunia bisnis. Meski terlihat mudah, namun tentunya ada kisah suka dan duka yang dialaminya selama menyelami dunia bisnis.
“Suka karena passion saya di bidang kecantikan, dukanya ketika konsumen sudah lama menggunakan produk kita tapi belum ada perubahan,” beber Poppy.
Penghasilan Sebulan Bisa Buat Beli Rumah

Tak tanggung-tanggung, Poppy juga memberi bocoran berapa penghasilan yang bisa didapatkannya dari semua bisnis yang dijalani. Meski tak menyebut nominal langsung, namun bisa dipasatikan jika angkanya sangat besar.
“Sebulan bisa buat beli rumah baru,” ucap Poppy seraya tertawa.
Poppy saat ini fokus menjalani beragam bisnisnya sembari membuat konten di Instagram. Meskipun begitu, ia juga tak lupa akan tugasnya sebagai seorang ibu rumah tangga dan membagi waktunya untuk anak dan suami di rumah.